![]() |
Bupati Sinjai, Hj. Ratnawati Arif dan Wakil Bupati Sinjai, A. Mahyanto Mazda menghadiri peringatan hari jadi Bone ke-695 tahun. |
KLIKBACA.ID, SINJAI- Bupati Sinjai, Hj. Ratnawati Arif dan Wakil Bupati Sinjai, A. Mahyanto Mazda menghadiri peringatan hari jadi Bone ke-695 tahun yang berlangsung di Rumah Jabatan Bupati Bone, Kamis, (10/4/2025).
Peringatan HUT Kabupaten Bone mengusung tema “Mappasitemmu Ininnawa Bone Ri Madecenge”.
Kegiatan ini juga dihadiri oleh Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman bersama Ketua PKK Provinsi Sulsel, Naoemi Octarina, Forkopimda Sulsel, pimpinan SKPD Provinsi Sulawesi Selatan, serta sejumlah kepala daerah dan perwakilan dari Kabupaten/ kota se-Sulsel.
Gubernur Andi Sudirman dalam sambutannya, menyampaikan apresiasi atas soliditas para kepala daerah di Sulawesi Selatan. Ia menyinggung keberhasilan kegiatan retreat yang telah mempererat hubungan emosional antar pemimpin daerah, sebagai fondasi penting untuk mendorong pembangunan yang berkelanjutan dan inklusif.
“Kita semua adalah orang-orang yang Lao Sappa Deceng Lisu Mappideceng, yang artinya pergi untuk mencari kebaikan dan pulang untuk memperbaiki. Inilah filosofi yang harus terus kita hidupkan dalam setiap langkah pembangunan,” pesannya.
Pada kesempatan itu, Gubernur juga menekankan pentingnya efisiensi dalam penggunaan anggaran daerah. Ia menyampaikan bahwa kebijakan efisiensi telah membuka ruang untuk pengalokasian dana pada program-program strategis dan mendesak. Salah satu contoh yang diangkat adalah pembangunan jalan Tanah Batue-Sinjai yang kini memperoleh anggaran sebesar Rp 60 miliar, meski sebelumnya belum termasuk dalam perencanaan.
“Begitu pula dengan sejumlah jalan provinsi lainnya yang kini mulai mendapatkan perhatian dan penanganan cepat karena urgensinya bagi mobilitas dan pertumbuhan ekonomi wilayah,”pungkasnya.(Adv).